23 Nov 2013

Google Luncurkan Kartu Debit Prabayar

Jakarta - Google melakukan ekspansi bisnisnya dengan mengeluarkan kartu debit prabayar yang diberi nama Google Wallet Card, Rabu 20 November 2013.

Kartu dapat digunakan oleh pengguna akun Google Wallet untuk membeli barang dengan cara debit, serta menarik uang dari mesin anjungan tunai mandiri. 

Aplikasi Google Wallet sudah diluncurkan sejak 2011. Aplikasi ini merupakan dompet virtual yang digunakan untuk mentransfer uang, baik ke sesama pengguna Google Wallet atau ke rekening dari bank lain. Google Wallet juga bisa digunakan untuk membeli barang di toko ritel. 

Awalnya aplikasi ini hanya terbatas di platform Android. Namun September lalu, Google Wallet hadir di perangkat berbasis iOS. 

Kartu prabayar Google Wallet sendiri dapat digunakan di semua lokasi yang melayani transaksi MasterCard. 

Keistimewaannya, pengguna tidak dipungut biaya tambahan ketika bertransaksi. Hal ini juga berlaku saat pengguna menarik uang dari mesin ATM yang berasal dari bank lain.

Untuk bertransaksi, terdapat pilihan penarikan uang, apakah melalui aplikasi Google Wallet atau secara online. 

Ekspansi menerbitkan kartu prabayar merupakan lompatan tajam raksasa teknologi Amerika Serikat ini. Pengembangan bisnis yang dilakukan Google selama ini berkutat pada aplikasi serta perangkat bergerak. 

Pekan lalu kelompok aktivis Occupy Wall Street juga meluncurkan Occupy Card. Mereka menjanjikan kemudahan bertransaksi melalui penggunaan kartu yang bebas biaya. 

Kartu debit ini dapat digunakan di semua tempat yang melayani transaksi melalui Visa.

Sumber: Tempo.co

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.


EmoticonEmoticon