6 Sep 2013

Kantor Tabloid Modus Aceh di Granat OTK

NEWSDESA.Com - Ancaman, intimidasi, dan teror kepada media kembali terjadi. Sabtu 6 September 2013 kantor redaksi Tabloid Modus Aceh yang terletak di jalan Panglima Nyak Makam, Lampineung, Banda Aceh dilempari granat oleh orang tak dikenal (OTK). Kejadian pelemparan buah mangis itu terjadi sekitar pukul 05.30 WIB.


Imange/modus
Pantauan Newsdesa.Com, kantor Modus Aceh yang terletak di komplek pertokoan telah dipasangi police line oleh polisi. Peristiwa yang menimpa Graha Modus Aceh itu disinyalir berhubungan dengan pemberitaan tabloid Modus Aceh yang tergolong salah satu media kritik di provinsi Aceh.

Ditinjau dari sisi manapun kekerasan kepada media dan insan pers tak bisa dibenarkan di mata hukum. Tindakan seperti teror dan intimidasi harus di stop. Ini negara hukum, jangan ada yang main hakim sendiri. 

Bila ada pihak-pihak yang keberatan dengan isi pemberitaan media atau yang ditulis oleh journalis atau wartawan silahkan menggunakan hak jawab, ujar Usuluddin Bahri, Alumni Jurusan Komunikasi IAIN Ar-Raniry, saat diminta komentarnya terkait terol media.

Pimpinan Tabloid Modus, Muhammad Saleh mengatakan tidak ada awak redaksi maupun karyawan Modus di kantor saat kejadian tersebut. Dia belum mengetahui pasti kenapa kantornya digranat. "Sebelumnya memang ada SMS teror terkait pemberitaan," katanya kepada wartawan. (Tim)
Berita desa, media desa, koran desa, sistem ekonomi indonesia, sistem politik indonesia, budaya indonesia, suku aceh, teror modus, stop kekerasan pers, sistem penerimaan cpns, potensi desa, modus aceh digranat,

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.


EmoticonEmoticon